Pages

Senin, 26 Januari 2015

Timnas Indonesia Pernah Mencicipi Kejamnya Piala Dunia

 
Sebenarnya timnas Indonesia pernah mencicipi perhelatan akbar Piala Dunia. Namun, bukan nama Indonesia melainkan Dutch East Indies (Hindia Belanda) yang terdaftar di Piala Dunia 1938 Prancis.

Nama Hindia Belanda berawal dari konflik antara Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) dengan Nederlandsche Indische Voetbal Unie (NIVU) atau organisasi sepak bola Hindia-Belanda di Batavia. Mereka bersitegang mengenai pengiriman kesebelasan yang akan bermain di Prancis.

PSSI menginginkan pemain mereka yang dikirimkan. NIVU dan PSSI kemudian membuat kesepakatan pada 5 April 1937 untuk mengadakan pertandingan antara tim bentukan PSSI dengan kesebelasan milik NIVU. Namun, NIVU melanggar perjanjian dan memberangkatkan tim bentukannya.

Walaupun tim yang berangkat ke Prancis adalah kesebelasan milik NIVU yang kemudian diberi nama Hindia Belanda, tapi komposisi pemainnya merupakan gabungan antara Thionghoa, Belanda dan warga Indonesia sendiri.

Diantaranya adalah Achmad Nawir, Hong Djien Tan, Frans Meeng, Tjaak Pattiwael, Hans Taihuttu, Suvarte Soedarmadji, Anwar Sutan, Henk Sommers, Frans Hukon, dan Jack Samuels. Di bangku cadangan, ada kiper J. Harting, Mo Heng Bing, Dorst, G. Van den Burgh, G. Faulhaber, R. Telwe, See Han Tan, dan Teilherber.
Timnas Hindia Belanda sebenarnya tidak masuk Piala Dunia 1938. Namun, FIFA menunjuk Hindia Belanda setelah Jepang sebagai wakil Asia memutuskan tidak tampil di perhelatan akbar tersebut.
Tim Hindia Belanda berangkat menggunakan kapal MS Johan van Oldenbarnevelt dari Tanjung Priok, Batavia, pada 18 Maret 1938 menuju Belanda. Tiga bulan kemudian mereka tiba di pelabuhan Rotterdam
Di Belanda, mereka melakukan beberapa uji coba diantaranya menang melawan klub Haarlem dengan skor 5-3. Mereka pun akhirya menuju Prancis dengan menggunakan kereta untuk mengikuti Piala Dunia 1938.
Indonesia langsung menghadapi lawan berat, Hungaria, yang saat itu begitu sangat dijagokan. Karena kalah kelas, timnas akhirnya langsung tersingkir setelah menyerah 0-6 dari Hungaria.

0 komentar:

Posting Komentar